MEDIACOGOIPA.ONLINE- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Halmahera Tengah, Munadi Kilkoda, melakukan kunjungan kerja ke SMP SATAP Desa Dote, Kecamatan Weda Timur, Kabupaten Halmahera Tengah. pada. (12/02/2025)
Kunjungan ini bertujuan untuk mendengar langsung berbagai keluhan dan kebutuhan yang dihadapi oleh unit pendidikan tersebut.
Dalam pertemuan dengan dewan guru, Munadi menerima beberapa masukan penting terkait kebutuhan mendesak sekolah, di antaranya pembangunan rumah guru, kebutuhan mobiler sekolah, dan kekurangan tenaga pengajar.
Munadi Kilkoda menyatakan bahwa kunjungan ini merupakan upaya untuk memastikan bahwa masalah-masalah yang dihadapi oleh satuan pendidikan dapat diketahui oleh pemerintah, termasuk DPRD.
“Kunjungan ini untuk memastikan bahwa masalah yang dikeluhkan unit-unit pendidikan bisa diketahui oleh pemerintah, termasuk DPRD. Saat ini, belanja pendidikan sudah sesuai dengan mandatori spending, sehingga seharusnya kebutuhan sekolah, baik fisik maupun non-fisik, termasuk SDM guru, sudah harus teratasi,” ujar Munadi.
Lebih lanjut, Munadi menegaskan bahwa DPRD akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah untuk mencari solusi terbaik guna memenuhi kebutuhan yang diajukan oleh SMP SATAP Dote.
“Kami akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan bahwa kebutuhan ini segera ditindaklanjuti, terutama yang berkaitan dengan kesejahteraan guru dan fasilitas pendidikan yang memadai,” tambahnya.
Kepala Sekolah SMP SATAP Dote menyambut baik kunjungan Wakil Ketua DPRD tersebut dan berharap agar masukan yang diberikan dapat segera ditindaklanjuti.
“Terima kasih atas perhatian dan kunjungan ini. Semoga apa yang kami sampaikan dapat menjadi perhatian serius bagi pemerintah daerah,” ujar Kepala Sekolah.
Kunjungan ini diharapkan dapat menjadi langkah awal dalam memperbaiki kondisi pendidikan di SMP SATAP Dote, khususnya dalam hal sarana prasarana dan ketersediaan tenaga pengajar yang memadai.
Dengan adanya perhatian dari pemerintah dan DPRD, diharapkan kualitas pendidikan di Halmahera Tengah dapat terus ditingkatkan. (*)